Apakah Deo Spray Bisa untuk Baju?

Apakah Deo Spray Bisa untuk Baju
Apakah Deo Spray Bisa untuk Baju

Deodorant spray merupakan produk yang memiliki formulasi khusus untuk melindungi tubuh dari bau badan. Jenis deodoran ini memiliki perbedaan dengan deodorant stick berdasarkan bentuknya. Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya apakah deo spray bisa untuk baju? 

Deodorant spray sendiri memang memiliki bentuk yang mirip dengan parfum. Namun, hal itu bukan berarti keduanya memiliki fungsi yang sama. Kalau kamu mau tahu jawabannya, silahkan membaca informasi berikut ini ya. 

Apakah Deo Spray Bisa untuk Baju?

Deodorant spray merupakan produk yang memiliki fungsi sama dengan deodorant stick atau oles. Produk ini berguna untuk mencegah bau badan di tubuh muncul dan mengganggu aktivitas kamu. Penggunaan produk ini yaitu dengan menyemprotkan di ketiak yang kering. 

Dengan begitu, ketiak kamu akan tetap wangi dan kering sepanjang hari. Deodorant jenis ini berbeda dengan body spray. Body spray bisa kamu gunakan untuk baju dan kulit untuk memberikan aroma wangi di tubuh. 

Deodorant harus kamu gunakan di sumber bau badan seperti ketika untuk memaksimalkan fungsinya. Maka dari itu penggunaan di baju sebenarnya tidak terlalu tepat. Selain tidak memaksimalkan fungsinya, penggunaan di baju juga bisa membuat kamu boros. 

Itu karena penggunaan di pakaian tidak akan memberikan efek melindungi dari bau badan yang maksimal seperti penggunaan di ketiak. Jadi kamu hanya membuang-buang produk ini saja. 

Selain itu, deodoran juga biasanya tidak memiliki formulasi wangi yang semerbak seperti parfum. Jadi penggunaan di baju memberikan efek yang minim. 

Cara Menggunakan Deodorant Spray

Setelah mengetahui apakah deo spray bisa untuk baju, berikut ini merupakan beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menggunakan deodorant spray. Penggunaan yang tepat akan membantu agar fungsinya bisa maksimal. Simak informasi selengkapnya ya. 

1. Gunakan di ketiak kering

Penggunaan deodorant sebaiknya kamu lakukan di ketiak yang kering. Penggunaan pada permukaan yang masih basah bisa menyebabkan fungsinya jadi tidak maksimal. 

Jadi sebaiknya kamu mengeringkan permukaan ketiak dulu sebelum penggunaan. Semprotkan dengan tepat di ketiak sebelum menggunakan baju. 

Setelah itu tunggu hingga kering. Deodorant spray biasanya akan cepat kering jadi tidak perlu lama menunggu. 

2. Gunakan ketika malam

Salah satu cara yang tepat untuk menggunakan deodorant spray yaitu dengan menggunakannya di malam hari. Cara ini sangat disarankan oleh banyak ahli ya. 

Dengan menggunakan produk ini di malam hari, maka formulasi deodoran bisa meresap dengan baik di kulit. Jadi ketiak bisa tetap kering dan terhindar dari bau di pagi hingga siang harinya. 

3. Gunakan setelah mandi

Saran lainnya yaitu dengan menggunakan produk ini setelah mandi. Penggunaan setelah mandi akan membantu agar kandungan bekerja dengan maksimal menghalau bau tidak sedap. 

Penggunaan di badan yang belum mandi bisa mengurangi efektivitas deodoran ini ya. Jadi kamu bisa memiliki resiko bau badan lagi deh. Selain itu, gunakan sedikit saja, yaitu sekitar dua semprotan di tiap penggunaan. 

Kesimpulan

Nah itu dia beberapa informasi tentang apakah deo spray bisa untuk baju dan juga cara menggunakan deodorant spray yang benar. Jangan sampai kamu salah menggunakan produk satu ini ya. Nanti bau badan kamu bisa muncul lho.

baca juga kumpulan artikel tentang deodorant

Tinggalkan komentar